Alternative-1st - Seiring dengan perubahan cuaca yang tidak menentu, berbagai macam penyakit akan siap mengancam kesehatan terutama bagi mereka yang mempunyai sistem imun yang rendah. Nah, hal ini bisa sering terjadi pada anak-anak yang sering mengalami gangguan penyakit salah satunya adalah demam. Mungkin sudah menjadi hal yang biasa jika anak sering mengalami gangguan penyakit ini, dan sebagai orang tua tentunya anda tidak akan tinggal diam dengan keadaan putra putri kesayangan anda. Bagi anda yang lebih menyukai
penyembuhan alternatif, berikut ini kita akan mengulas tentang
Mengobati Demam Dengan Asam Jawa.
Tentu kita semua sudah mengetahui dengan buah yang kerap dijadikan sebagai bumbu masak ini. Selain enak untuk dijadikan minuman segar yang banyak dimanfaatkan sebagai jamu kesehatan wanita, asam jawa juga sering digunakan sebagai salah satu obat herbal dalam menyembuhkan demam pada anak anda. Pohon yang berasal dari Afrika ini biasa ditanam sebagai pohon perindang juga sering dijadikan sebagai tanaman hias, yaitu dengan cara di bonsai. Buah asam sendiri berbentuk batang menyerupai jenis kacang-kacangan.
Buah ini memiliki rasa yang asam seperti namanya bahkan ketika sudah matangpun rasa asamnya semakin kuat. Daging buah asam berwarna putih kehijauan dan akan berubah menjadi coklat setelah matang. Kadar yang terkandung dalam buah asam ini meliputi tatrat, malat, sitrat, suksinat dan juga asetat. Jenis senyawa yang menimbulkan rasa asam inilah yang berguna sebagai penyembuhan alternatif pada baerbagai jenis gangguan kesehatan. Selain itu, banyak produk minuman yang menggunakan bahan baku buah ini sebagai perasa asam dalam minuman tersebut.
Dalam penggunaannya sebagai penurun demam, asam sering dipadu dengan gula jawa. Untuk takaran dalam pembuatan obat herbal alami ini biasanya dengan merebus satu jari buah asam yang sudah matang dengan dua gelas air dan dicampur dengan gula jawa secukupnya. Untuk penyembuhan alternatif penyakit demam pada anak dibawah usia lima tahun, bisa ditambahkan dengan kunyit dan juga daun bawang putih dua tangkai. Air hasil rebusan dari campuran tersebut bisa digunakan untuk dua kali minum.
Selain sebagai obat herbal untuk menyembuhkan demam, asam jawa juga bisa digunakan sebagai penyembuhan alternatif pada gangguan pencernaan, yaitu susah buang air besar. Literatur kesehatan menerangkan bahwa, asam tratat yang terkandung dalam buah asam memiliki sifat menyerap cairan dan melancarkan proses pencernaan. Dan berikut ini adalah beberapa resep dalam pembuatan obat herbal yang digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit.
1. Ambeien
- Ambil satu biji asam jawa, daun keji beling dan meniran masing-masing enam gram dan ditambah dengan temulawak sebanyak tiga gram.
- Setelah anda mencucinya sampai bersih, rebuslah campuran tadi dengan satu liter air bersih hingga menjadi setengahnya saja.
- Setelah dingin, saring dan minumkan pada penderita tiga kali sehari hingga sembuh.
2. Darah Rendah
- Siapkan asam tiga biji, daun bayam 250gr, gula aren 10gr, bawang merah 50gr, cabai 15gr dan garam dapur 7gr
- Rebus daun bayam sebentar, kemudian angkat dan masukkan semua bahan tadi kedalam alat penumbuh untuk dijadikan sambal.
- Gunakan sambal tadi untuk makan bersama dengan nasi beras merah pada siang hari
- Lakukan penyembuhan alternatif ini hingga penderita sembuh.
3. Disentri
- Ambil asam tiga biji, kunyit dan temulawak masing-masing satu jari, madu murni satu sendok makan.
- Asam, kunyit dan temulawak ditumbuk jadi satu.
- Tambahkan satu cangkir air panas lalu aduk dan saring dengan kain yang halus.
- Tambahkan madu dan minumkan pada pagi hari.
4. Mengeringkan bisul
- Ambil asam tiga biji, daun bayam duri dan daun kankung masing-masing tiga lembar dan juga sedikit garam.
- Tumbuk semua bahan tadi hingga lembut.
- Tempelkan pada bisul sam[pai seluruh permukaan tertutup dengan bahan tadi.
- Bila bahn-bahan tadi mengering, lakukan pengobatan ini terus hingga bisul anda pecah.
Nah, itulah tadi beberapa manfaat dari asam jawa yang bisa digunakan sebagai penyembuhan alternatif ainnya selain untuk mengobati demam. Semoga bisa menjadi salah satu wawasan yang berguna bagi anda.